Rabu, 09 Mei 2012

Peluang Usaha Ternak Burung Murai Batu


Peluang Usaha Ternak  Burung Murai Batu  prospeknya sangat bagus sebab disamping memang suara kicauannya yang merdu burung murai batu juga mempunyai nilai jual yang tinggi. Tiap satu murai jantan berusia 1 minggu, seharga  Rp 750 ribu hingga Rp 1 juta, tentu ini adalah harga yang lumayan untuk seekor burung kecil. Inilah seperti yang saya kemukakan di atas bahwa peluang usaha ternak murai batu prospeknya sangat menjanjikan.
Dalam ternak murai batu yang harus diperhatikan adalah cara menjodohkan yang jantan dan yang betina, sebab jika si jantan tidak suka pada si betina maka burung murai batu ini tak akan menghasilkan telur. Murai jantan dan betina memiliki perbedaan pada warna bulu dan bentuk kepala, dimana murai jantan memiliki warna bulu yang pekat dan tua, untuk bagian atas hitam maka murai jantan berwarna hitam dan berkilau dengan bentuk kepala agak lonjong. Sedangkan murai batu betina berwarna pudar untuk bagian atas yang berwarna hitam dan dada yang berwarna coklat pudar dengan bentuk kepala bundar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar